Padang, Sinyalgonews.com,- Gebu Minang Kota Padang turut bergerak memberikan bantuan untuk para korban bencana banjir bandang lahar dingin di Kabupaten Agam dan Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat.
Dalam aksi kemanusiaaan ini, Gebu Minang Kota Padang menyalurkan bantuan berupa mukena untuk shalat yang langsung diserahkan oleh Bunda Refan selaku Ketua Gebu Minang Kota Padang yang juga Ketua Harian UMKM Sumatera Barat, Minggu (19/5/2024).
Bunda Refan menyampaikan bela sungkawa yang mendalam atas bencana yang terjadi di Kabupaten Tanah Datar dan Agam.
“Kami sangat berbelasungkawa atas apa yang terjadi di Kabupaten Tanah Datar dan Kabupaten Agam. Semoga bantuan yang diberikan bermanfaat buat saudara kita yang terdampak bencana dan semoga korban-korban yang hilang segera dapat ditemukan,” kata Bunda Refan didampingi Meijanti Oesman.
Gebu Minang kota Padang langsung ke warga terdampak sekaligus mendata umkm yang terdampak untuk mengetahui kebutuhan yang mendesak untuk kelanjutan usaha umkm tsb, sehingga bantuan yang diberikan tepat guna dan tepat sasaran.
“Pada hari ini kita serahkan 220 helai mukenah yang kami himpun dari anggota Gebu Minang” ujar Bunda Refan didampingi oleh para pelaku UMKM yang terdampak, seperti Adelina Ketua Ekraf Agam, Mario, Riska dll bertempat di Nagari Sungai Buluah dan Sungai Pua kab Agam.
Menurut Bunda Refan, saat ini pihaknya sedang mendata kebutuhan apa saja yang di butuh masyarakat demi kelangsungan ekonomi keluarganya. “Kita berharap kedepan bantuan yang disalurkan memang sesuai dengan kebutuhan warga terdampak bencana” ucapnya.
(Marlim)