Jacob Ereste, Sinyalgonews.com, – Tahun baru Imlek 2575, Konsili pada 20 Februari 2024, Dewan Rohaniawan Pengurus Pusat Matakin (Majlis Tinggi Agama Khonghucu Indonesia) mengadakan acara ramah tamah dan sembahyang syukur pada hari Jum’at, 9 Februari 2024 mulai pukul 19.30 – 24.00 WIB di Makin Semangat Genta Rohani (Segar) Cilodong, Jl. Raya Bogor Km 38, 7 Cilodong, Depok.
Undangan spesial untuk Pemimpin Spiritual Nusantara, Sri Eko Sriyanto Galgendu pun disampaikan langsung oleh Xs. Budi S. Tanu Wibowo, Ketua Umum Majelis Matakin. Undangan spesial itu pun ditanda tangani Sekretaris Bidang Keorganisasian Matakin, JD. Dede Hasan Sanjaya.
Gong Xi Fa Chai merupakan ucapan yang lazim diucapkan pada perayaan Tahun Baru Imlek seraya mengepalkan tangan di depan dada sambil berdiri dan menghadap penuh hormat kepada orang yang diberi ucapan selamat tersebut. Gong Ci Fa Chai sendiri bukan berarti Selamat Tahun Baru Imlek. Karena artinya semoga sukses dan kaya serta selalu beruntung.
Tapi semua orang yang merayakan Imlek dapat mengucapkan Gong Xi Fa Chai. Namun ucapan yang lain dapat juga disampaikan saat Imlek, yaitu Xinchun Kuaile, artinya adalah Selamat Tahun Baru Imlek, semoga selalu berbahagia.
Hadir pada acara ramah tamah dan sembahyang syukur ini sejumlah tokoh agama dan spiritual Nusantara serta Penghayat Kepercayaan bersama agama Khonghucu.
Menurut Xs.Budi S. Tanu Wibowo, 6 orang tokoh lintas agama yang hadir diantaranya KH. Marsudi Suud, Wakil Ketua MUI, Kardinal Ignatius Suharyo, Keuskupan Agung Jakarta, Mayjen Purn Wisnu Bawa Tanaya, Pengurus Pusat Agama Hindu, Engkus Ruswana, Penghayat Kepercayaan dan Sri Eko Sriyanto, Pemimpin Spiritual Nusantara.
Suatu negara, kata Budi Tanu Wibowo dalam pemahaman agama Khonghucu bahwa keluarga sebagai pokok dari kokohnya negara. Karena itu tema Imlek tahun ini mengusung perlu adanya rasa malu. Berkaitan dengan tema ini pula maka do’a bersama perlu dimohonkan untuk keselamatan bangsa dan negara Indonesia yang disampaikan secara bersama tokoh agama dan spiritual yang disaksikan pula oleh Presiden ke 6 Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono yang berkenan memberi sambutan serta membacakan khusus puisi hasil karyanya yang terhimpun dalam buku bertajuk “Di Taman Kehidupan”.
Depok, 9 Februari ,2024