Padang, sinyalgonews.com- Apical, sebagai salah satu perusahaan pengolah minyak sawit global terkemuka, melalui unit bisnisnya di Padang, PT Padang Raya Cakrawala (PRC) melangsungkan serangkaian kegiatan RGE Founder’s Day pada Agustus hingga September 2024.
RGE Founder’s Day di tahun 2024 ini mengusung tema “Good for Community, Good for Climate” atau “Baik untuk Masyarakat, Baik untuk Iklim” yang merupakan bagian dari filosofi grup perusahaan, 5C yakni Good for Community, Good for Country, Good for Climate, Good for Customer and Good for Company atau baik untuk masyarakat, baik untuk negara, baik untuk iklim, baik untuk pelanggan, yang pada akhirnya akan baik untuk perusahaan.
Michael Jeffrey, Head SSL PT PRC mengatakan, setiap tahunnya, perusahaan merayakan RGE Founder’s Day ini untuk memberikan kesempatan kepada karyawan Apical sebagai bagian dari grup RGE untuk dapat berbagi kepada masyarakat serta salah satu bentuk rasa syukur atas keberhasilan yang dicapai oleh grup, khususnya Apical.
Rangkaian kegiatan RGE Founder’s Day PT PRC dimulai dari kegiatan donor darah berkolaborasi dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Padang pada 15 Agustus 2024 lalu, yang bertujuan untuk mendukung penyediaan darah bagi masyarakat yang membutuhkan.
Kegiatan yang diikuti oleh sekitar 70 orang karyawan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran karyawan PT PRC tentang manfaat dan pentingnya donor darah.
Kegiatan dilanjutkan pada 6 September 2024 lalu melalui kegiatan pembagian sembako untuk masyarakat yang berada di sekitar wilayah operasional PT PRC yakni di 3 Rukun Tetangga (RT) di Kelurahan Gates Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung Kota Padang.
Bantuan tersebut terdiri dari minyak goreng yang diproduksi oleh Apical yakni Camar, beras, susu, gula pasir, dan telur, yang merupakan kebutuhan pokok dan dibutuhkan oleh masyarakat.
Onang perwakilan warga dari RT 05, mengungkapkan terima kasihnya kepada PT PRC.
“Saya selaku warga sangat terbantu dengan bantuan sembako dari PT PRC ini. Terima kasih kepada segenap manajemen dan karyawan PT PRC atas bantuannya, semoga bantuan ini dapat berkelanjutan dan dapat dilakukan di tahun-tahun mendatang,” ucapnya.
Filosofi “Good for Climate” atau “Baik untuk Iklim” diwujudkan oleh Apical Padang melalui kegiatan Aksi Bersih Pantai yang dilakukan oleh seluruh karyawan PT PRC pada 12 September 2024 di Pantai Puruih Padang.
Aksi Bersih Pantai ini merupakan kegiatan kolaborasi dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Padang dan turut melibatkan 100 orang petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU).
Perwakilan dari Dinas Lingkungan Hidup Kota Padang,Yopie Eka Putra, S.H selaku Kasi Komunikasi Lingkungan, mengungkapkan apresiasinya atas kegiatan yang dilakukan oleh PT PRC.
“Kami sangat mengapresiasi langkah dari Apical untuk aksi bersih pantai ini. Langkah ini merupakan salah satu langkah positif untuk menjaga kebersihan pantai dari sampah. Semoga kegiatan yang dilakukan dapat berkesinambungan, karena sangat penting sekali untuk menjaga kelestarian pesisir pantai dan laut kita,”ucapnya.
Selain di Padang, kegiatan RGE Founder’s Day juga dilakukan di seluruh wilayah operasional Apical, seperti di Jakarta, Dumai, serta Balikpapan.
Tentang Apical
Apical adalah pengolah minyak nabati terkemuka dengan jejak global yang berkembang. Pengilangan mid-stream kami yang terintegrasi secara vertikal dan pemrosesan hilir bernilai tambah menjadikan kami pemasok integral yang mendukung kebutuhan berbagai industri yaitu makanan, pakan ternak, oleokimia, dan bahan bakar terbarukan, termasuk bahan bakar penerbangan berkelanjutan atau sustainable aviation fuel (SAF) yang memungkinkan pengurangan besar emisi CO2.
Hingga saat ini, dengan aset terintegrasi di lokasi yang strategis mencakup Indonesia, Cina, dan Spanyol, Apical mengoperasikan sejumlah kilang, pabrik oleokimia, pabrik biodiesel, dan pabrik penghancur kernel. Melalui usaha patungan, Apical juga memiliki operasi pemrosesan dan distribusi di Brasil, India, Pakistan, Filipina, Uni Emirat Arab, Amerika Serikat dan Vietnam.
Pertumbuhan Apical dibangun di atas fondasi keberlanjutan dan transparansi, serta dimotivasi oleh keyakinan kuat bahwa kami dapat membuat dampak yang lebih berarti bahkan pada saat kami terus mengembangkan bisnis kami dan memberikan solusi inovatif kepada pelanggan kami. (kld)